Diberdayakan oleh Blogger.

20 Bukti Ilmiah tentang Manfaat Tersembunyi Puasa Ramadhan

20 Bukti Ilmiah tentang Manfaat Tersembunyi Puasa Ramadhan

berkah di bulan suci ramadhan
Ramadhan bulan penuh berkah
Jika anda yakin dan menjalankan puasa dengan sungguh-sungguh, manfaat puasa bagi kesehatan mungkin dapat anda raih. Hal ini banyak dijelaskan melalui berbagai penjelasan, berbeda dengan pemahaman barat tentang puasa yang hanya sekadar menahan lapar saja, dalam Islam konsep puasa dibangun untuk menyehatkan tubuh.
Seperti ditegaskan sabda Nabi Muhammad SAW yang diriwayatkan oleh Ibnu Suny dan Abu Nu'aim: "Berpuasalah maka kamu akan sehat." Dengan berpuasa, akan diperoleh manfaat secara biopsikososial berupa sehat jasmani, rohani dan sosial.

Para pakar nutrisi dunia mendefinisikan puasa atau kelaparan (starvation) sebagai pantangan mengkonsumsi nutrisi baik secara total atau sebagian dalam jangka panjang atau jangka pendek. Sedangkan konsep puasa dalam Islam secara substansial adalah menahan diri tidak makan, minum dan berhubungan suami istri mulai terbit fajar hingga terbenam matahari dengan disertai niat. Sehingga puasa memiliki perbedaan dibandingkan starvasi biasa.

Rahasia kesehatan yang dijanjikan dalam berpuasa inilah yang menjadi daya tarik scientis untuk meneliti berbagai aspek kesehatan puasa secara psikobiologis, imunopatofisilogis dan biomolekular. Dalam penelitian ilmiah, tidak ditemukan efek merugikan dari puasa Ramadhan pada jantung, paru, hati, ginjal, mata, profil endokrin, hematologi dan fungsi neuropsikiatri.

Penelitian meta analisis atau penelitian terhadap berbagai Abstrak Terkait ini diperoleh dari Medline dan jurnal lokal di negara-negara Islam 1960-2009. Sebanyak 113 paper yang memenuhi kualifikasi, dipresentasikan dan hasilnya dinyatakan bawa dalam berpuasa terdapat manfaat luar biasa dan tidak disangka sebelumnya oleh para scientis akan adanya mukjizat puasa Ramadhan bagi kesehatan manusia.

manfaat berpuasa
Bukti ilmiah manfaat berpuasa di bulan Ramadhan

Mari kita simak 20 mukjizat saat menjalankan puasa yang bermanfaat untuk kesehatan tubuh bagi yang menjalankannya.

1. Puasa pada penderita diabetes tipe 2 tidak berpengaruh

Puasa ramadhan pada penderita diabetes tipe 2 tidak berpengaruh dan tidak terdapat perbedaan protein gula, protein glikosilat dan hemoglobin glikosilat. Namun pada penderita diabetes tipe tertentu sebaiknya harus berkonsultasi dengan dokter bila hendak berpuasa. Diantaranya adalah penderita diabetes dengan keton meningkat, sedang hamil, usia anak atau komplikasi lain seperti gagal ginjal dan jantung.

2. Pengaruh pada Ibu hamil dan menyusui

Terdapat sebuah penelitian puasa pada ibu hamil, ibu menyusui, dan kelompok tidak hamil dan tidak menyusui di perkampungan Afika Barat. Ternyata dalam penelitian tersebut disimpulkan tidak terdapat perbedaan kadar glukosa serum, asam lemak bebas, trigliserol, keton, beta hidroksi butirat, alanin, insulin, glucagon dan hormon tiroksin.

3. Pengaruh pada janin saat ibu hamil berpuasa

Penelitian di Departemen Obstetri dan Ginekologi dari Gaziantep University Hospital, terhadap 36 wanita sehat dengan kehamilan tanpa komplikasi berturut-turut dari 20 minggu atau lebih, yang berpuasa selama bulan Ramadhan untuk mengevaluasi efek Ramadan pada janin, pengukuran Doppler ultrasonografi dalam peningkatan diameter biparietal janin (BPD), peningkatan panjang tulang paha janin (FL), meningkatkan berat badan diperkirakan janin (EFBW), profil biofisik janin (BPP), indeks cairan amnion (AFI), dan rasio arteri umbilikalis sistol / diastol (S / D) rasio.

Hasil penelitian menunjukkan, tidak ada perbedaan signifikan yang ditemukan antara kedua kelompok untuk usia janin, berat badan ibu, perperkiraan kenaikan berat badan janin (EFWG), BPP janin, AFI, dan rasio arteri umbilikalis S / D.

4. Dalam keadaan puasa ternyata dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Penelitian menunjukkan saat puasa terjadi peningkatan limfosit hingga sepuluh kali lipat. Kendati keseluruhan sel darah putih tidak berubah ternyata sel T mengalami kenaikkan pesat. Pada penelitian terbaru menunjukkan bahwa terjadi penurunan kadar apo-betta, menaikkan kadar apo-alfa1 dibandingkan sebelum puasa. Kondisi tersebut dapat menjauhkan serangan penyakit jantung dan pembuluh darah.

5. Penurunan berbagai hormon salah satu rahasia hidup jangka panjang

Penelitian endokrinologi menunjukkan bahwa pola makan saat puasa yang bersifat rotatif menjadi beban dalam asimilasi makanan di dalam tubuh. Keadaan ini mengakibatkan penurunan pengeluaran hormon sistem pencernaan dan insulin dalam jumlah besar. Penurunan berbagai hormon tersebut merupakan salah satu rahasia hidup jangka panjang.

6. Puasa Bermanfaat dalam pembentukan sperma

Manfaat lain ditunjukan dalam penelitian pada kesuburan laki-laki. Dalam penelitian tersebut dilakukan penelitian pada hormon testoteron, prolaktin, lemotin, dan hormon stimulating folikel (FSH), Ternyata hasil akhir kesimpulan penelitian tersebut puasa bermanfaat dalam pembentukan sperma melalui perubahan hormon hipotalamus-pituatari testicular dan pengaruh kedua testis.

7. Keseimbangan anabolisme dan katabolisme

Berbeda dengan kelaparan atau starvasi dalam berbagai bentuk dapat mengganggu kesehatan tubuh. Namun sebaliknya, dalam puasa ramadhan terjadi keseimbangan anabolisme dan katabolisme yang berakibat asam amino dan berbagai zat lainnya membantu peremajaan sel dan komponennya memproduksi glukosa darah dan mensuplai asam amino dalam darah sepanjang hari. Cadangan protein yang cukup dalam hati karena asupan nutrisi saat buka dan sahur akan tetap dapat menciptakan kondisi tubuh untuk terus memproduksi protein esensial lainnya seperti albumin, globulin dan fibrinogen. Hal ini tidak terjadi pada starvasi jangka panjang, karena terjadi penumpukan lemak dalam jumlah besar, sehingga beresiko terjadi sirosis hati. Sedangkan saat puasa di bulan ramadhan, fungsi hati masih aktif dan baik.

8. Penurunan glukosa dan berat badan

Studi kohort dilakukan pada 81 mahasiswa Universitas Teheran of Medical Sciences saat berpuasa. Dilakukan evaluasi berat badan, indeks massa tubuh (BMI), glukosa, trigliserida (TG), kolesterol, lipoprotein densitas rendah (LDL), high density lipoprotein (HDL), dan Very Low density lipoprotein (VLDL), sebelum dan sesudah Ramadhan. Studi ini menunjukkan bahwa puasa Ramadhan menyebabkan penurunan glukosa dan berat badan. Meskipun ada penurunan yang signifikan dalam frekuensi makan, peningkatan yang signifikan dalam LDL dan penurunan HDL tercatat pada bulan Ramadhan. Tampaknya efek puasa Ramadhan pada tingkat lipid dalam darah mungkin berkaitan erat dengan pola makan gizi atau respon kelaparan biokimia.

9. Pengaruh pada fungsi kelenjar gondok

Ketika berpuasa ternyata juga terbukti tidak berpengaruh pada fungsi kelenjar gondok manusia. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan kadar plasma tiroksin (TS),tiroksin bebas, tironin triyodium dan hormon perangsang gondok (TSH) pada penderita laki-laki yang berpuasa.

10. Pengaruh pada hormon virgisteron

Sedangkan pada penelitian hormon wanita tidak terjadi gangguan pada hormon virgisteron saat melaksanakan puasa. Tetapi, 80% populasi penelitian menunjukkan penurunan hormon prolaktin. Penelitian ini menunjukkan harapan baru bagi penderita infertilitas atau kemandulan wanita yang disebabkan peningkatan hormon prolaktin. Sehingga saat puasa, wanita tetap berpeluang besar untuk tetap pada kondisi subur.

11. Tidak akan mengakibatkan pengasaman dalam darah.

Kemudian juga berbeda dengan starvasi, dalam puasa Islam penelitian menunjukkan asam amino teroksidasi dengan pelan dan zat keton tidak meningkat dalam darah sehingga tidak akan mengakibatkan pengasaman dalam darah.

12. Tidak berpengaruh pada sel darah manusia

Dalam penelitian, saat puasa tidak berpengaruh pada sel darah manusia & tidak terdapat perbedaan jumlah retikulosit, volume sel darah merah serta rata-rata konsentrasi hemoglobin (MCH, MCHC) dibandingkan dengan orang yang tidak berpuasa.

13. Memperbaiki dan merestorasi fungsi dan kinerja sel

Saat puasa terjadi perubahan dan konversi yang masif dalam asam amino yang terakumulasi dari makanan, sebelum didistribusikan dalam tubuh terjadi format ulang. Sehingga, memberikan kesempatan tunas baru sel untuk memperbaiki dan merestorasi fungsi dan kinerjanya. Pola makan saat puasa dapat mensuplai asam lemak dan asam amino penting saat makan sahur dan berbuka. Sehingga terbentuk tunas-tunas protein , lemak, fosfat, kolesterol dan lainnya untuk membangun sel baru dan membersihkan sel lemak yang menggumpal di dalam hati. Jumlah sel yang mati dalam tubuh mencapai 125 juta perdetik, namun yang lahir dan meremaja lebih banyak lagi.

14. Puasa sangat efektif meningkatkan konsentrasi urin dalam ginjal serta meningkatkan kekuatan osmosis urin

Penghentian konsumsi air selama puasa sangat efektif meningkatkan konsentrasi urin dalam ginjal serta meningkatkan kekuatan osmosis urin hingga mencapai 1000 sampai 12.000 ml osmosis/kg air. Dalam keadaan tertentu hal ini akan memberi perlindungan terhadap fungsi ginjal. Kekurangan air dalam puasa ternyata dapat meminimalkan volume air dalam darah. Kondisi ini berakibat memacu kinerja mekanisme lokal pengatur pembuluh darah dan menambah prostaglandin yang pada akhirnya memacu fungsi dan kerja sel darah merah.

15. Puasa Bermanfaat Bagi Jantung

Beberapa penelitian menyebutkan sebenarnya tidak terdapat perbedaan yang mencolok saat berpuasa dibandingkan saat tidak berpuasa. Puasa Ramadhan tidak mempengaruhi secara drastis metabolisme lemak, karbohidrat dan protein. Meskipun terjadi peningkatan serum uria dan asam urat sering terjadi saat terjadi dehidrasi ringan saat puasa. Saat berpuasa ternyata terjadi peningkatan HDL dan apoprotein alfa1. Penurunan LDL sendiri ternyata sangat bermanfaat bagi kesehatan jantung dan pembuluh darah. Beberapa penelitian "chronobiological" menunjukkan saat puasa Ramadhan berpengaruh terhadap ritme penurunan distribusi sirkadian dari suhu tubuh, hormon kortisol, melatonin dan glisemia. Berbagai perubahan yang meskipun ringan tersebut tampaknya juga berperan bagi peningkatan kesehatan manusia.

16. Memperbaiki hormon testoteron dan performa seksual

Dalam sebuah jurnal endokrin dan metabolisme dilaporkan penelitian puasa dikaitkan dengan hormon dan kemampuan seksual laki-laki. Penelitian tersebut mengamati kadar hormon kejantanan (testoteron), perangsang kantung (FSH) dan lemotin (LH). Terjadi perubahan kadar berbagai hormon tersebut dalam tiap minggu. Dalam tahap awal didapatkan penurunan hormon testoteron yang berakibat penurunan nafsu seksual tetapi tidak menganggu jaringan kesuburan. Namun hanya bersifat sementara karena beberapa hari setelah puasa hormon testoteron dan performa seksual meningkat pesat melebihi sebelumnya

17. Memperbaiki kondisi mental secara bermakna

Seorang peneliti di Moskow melakukan penelitian pada seribu penderita kelainan mental termasuk skizofrenia. Ternyata dengan puasa sekitar 65% terdapat perbaikan kondisi mental yang bermakna. Berbagai penelitian lainnya menunjukkan ternyata puasa Ramadhan juga mengurangi risiko kompilkasi kegemukan, melindungi tubuh dari batu ginjal, meredam gejolak seksual kalangan muda dan penyakit lainnya yang masih banyak lagi.

18. Menurunkan adrenalin

Keadaan psikologis yang tenang, teduh dan tidak dipenuhi rasa amarah saat puasa ternyata dapat menurunkan adrenalin. Saat marah terjadi peningkatan jumlah adrenalin sebesar 20-30 kali lipat. Adrenalin akan memperkecil kontraksi otot empedu, menyempitkan pembuluh darah perifer, meluaskan pembuluh darah koroner, meningkatkan tekanan darah arterial dan menambah volume darah ke jantung dan jumlah detak jantung. Adrenalin juga menambah pembentukan kolesterol dari lemak protein berkepadatan rendah. Berbagai hal tersebut ternyata dapat meningkatkan resiko penyakit pembuluh darah, jantung dan otak seperti jantung koroner, stroke dan lainnya.


19. Bermanfaat untuk penderita radang persendian (encok) atau rematoid arthritis

Manfaat lain yang perlu penelitian lebih jauh adalah pengaruh puasa pada membaiknya penderita radang persendian (encok) atau rematoid arthritis. Parameter yang diteliti adalah fungsi sel penetral (netrofil) dan progresifitas klinis penderita. Penelitian tersebut menyimpulkan bahwa terdapat korelasi antara membaiknya radang sendi dan peningkatan kemampuan sel penetral dalam membasmi bakteri.

20. Peningkatan komunikasi psikososial baik dengan Allah dan sesama manusia

Manfaat puasa bagi kehidupan psikososial memegang peranan penting dalam kesehatan manusia. Dalam bulan puasa terjadi peningkatan komunikasi psikososial baik dengan Allah dan sesama manusia. Hubungan psikologis berupa komunikasi dengan Allah akan meningkat pesat, karena puasa adalah bulan penuh berkah. Setiap doa dan ibadah akan berpahala berlipat kali dibandingkan biasanya. Bertambahnya kualitas dan kuantitas ibadah di bulan puasa akan juga meningkatkan komunikasi sosial dengan sesama manusia baik keluarga, saudara dan tetangga akan lebih sering. Berbagai peningkatan ibadah secara langsung akan meningkatkan hubungan dengan Pencipta dan sesamanya ini akan membuat jiwa lebih aman, teduh, senang, gembira, puas serta bahagia.


Demikian beberapa mukjizat, manfaat tersembunyi dari puasa yang telah melalui penelitian ilmiah. Maka jangan lewatkan bulan ramadhan tanpa meraih manfaat-manfaat dari puasa yang anda lalukan. Jangan sampai dalam berpuasa, anda hanya mendapatkan rasa haus dan dahaga semata, tanpa menikmati manfaat-manfaatnya.

ibadan di bulan ramadhan
Jangan lupa perbanyak ibadah di bulan Ramadhan.


Selamat Berpuasa!
[sumber:health.kompas.com]
Read more »

Diet Sehat dengan Makan Ikan

Diet Sehat dengan Makan Ikan

Makan ikan sambil diet ????
Ikan merupakan jenis makanan sehat yang rendah lemak jenuh, tinggi protein, dan merupakan sumber penting asam lemak omega 3.

Ikan baik untuk tambahan diet sehat karena kaya akan vitamin, mineral, dan nutrisi yang dibutuhkan agar tubuh tetap sehat. Orang yang sering makan ikan cenderung mengonsumsi lebih sedikit daging dan keju.

Beberapa cara sehat untuk memasukkan ikan dalam program diet Anda di antaranya bisa dengan cara dipanggang, rebus, dan dikukus. Ikan sangat direkomendasikan oleh banyak pakar kesehatan sebagai makanan dengan manfaat kesehatan yang kompleks.

Berikut ini adalah beberapa manfaat yang dapat Anda peroleh dengan mengonsumsi ikan.

1. Kesehatan kardiovaskular

Asam lemak omega 3 yang ditemukan dalam ikan telah terbukti manfaatnya bagi jantung, arteri, dan vena yang membentuk sistem kardiovaskular Anda. Konsumsi ikan dapat membantu mencegah penyakit jantung dan gagal jantung dengan mencegah akumulasi trigliserida, mengurangi tingkat trigliserida berlebih, meningkatkan HDL (kolesterol baik), dan mencegah pembekuan darah. Studi para ahli dari Harvard School of Public Health menyimpulkan, makan sampai dua porsi ikan dalam seminggu dapat mengurangi risiko kematian akibat penyakit jantung tiga kali lipat.

2. Menurunkan tekanan darah

Minyak ikan sangat berguna untuk menurunkan tekanan darah, tetapi peran mereka dalam pencegahan belum jelas. Namun, mengasup banyak  minyak ikan tidak dianjurkan.

3. Menurunkan berat badan

Menurut sebuah penelitian yang dilakukan di University of Georgia, minyak ikan dengan DHA membantu menghentikan konversi pra-sel lemak ke dalam sel lemak sehingga mengurangi penumpukan lemak secara keseluruhan. Penelitian sebelumnya juga menunjukkan, konsumsi kapsul minyak ikan diikuti dengan berolahraga efektif menurunkan lebih banyak lemak daripada olahraga tetapi tanpa asupan suplemen minyak ikan.

4. Menekan risiko kanker

Omega 3 dalam ikan telah terbukti membantu mencegah tiga jenis kanker yang paling umum, yakni kanker payudara, kolon, dan prostat. Suplemen minyak ikan juga dapat membantu pasien yang menderita hiperlipidemia.

diet sehat dengan makan ikan
Makan ikan baik untuk diet
5. Meningkatkan fungsi otak

Asam lemak omega-3 pada ikan dapat membantu perkembangan otak Anda. Asupan omega-3 yang tepat dapat membantu meningkatkan fokus mental pada anak-anak dan orang dewasa. Sebuah studi baru menunjukkan, suplemen minyak ikan dapat meningkatkan memori pada orang dewasa. Para peneliti juga menemukan manfaat asam lemak omega-3 pada ikan dalam meningkatkan perkembangan otak bayi dan anak-anak.

6. Melawan peradangan

Ikan, terutama minyak ikan, memiliki sifat anti-inflamasi. Oleh karena itu, ikan efektif dalam mengurangi peradangan dalam darah dan jaringan. Asam lemak omega-3, khususnya EPA, banyak ditemukan dalam minyak ikan dan memiliki efek yang sangat positif pada respons inflamasi sehingga sangat membantu dalam mengurangi radang sendi, prostatitis (radang prostat), dan sistitis (radang kandung kemih).

7. Menyehatkan mata

Konsumsi ikan sangat baik karena mempunyai kemampuan dalam memperbaiki penglihatan. Ikan dapat melawan degenerasi makula (bagian tengah retina), glaukoma, dan sindrom mata kering. Sebuah studi baru menemukan bahwa orang yang makan setidaknya dua porsi ikan per minggu lebih kecil kemungkinan mengalami degenerasi makula terkait (penyebab utama kebutaan terkait usia) dibandingkan orang yang tidak makan ikan sama sekali. Para peneliti mengatakan, asam lemak omega-3 dapat mengurangi risiko inflamasi dan meningkatkan fungsi pembuluh darah.

8. Perawatan kulit

Konsumsi ikan membantu menjaga kulit dalam kondisi baik. Bahkan, menurut beberapa studi terbaru, suplemen minyak ikan dapat menjaga kulit dari kerusakan akibat paparan sinar matahari.

9. Mengatasi depresi

Asam lemak omega-3 dalam minyak ikan baik untuk mengurangi depresi dan kecemasan. Studi telah menemukan bahwa masyarakat yang mengonsumsi banyak ikan memiliki tingkat depresi yang lebih rendah.

Taraaa | Makan ikan yuk !!
Sumber=kompas.com | Diet Sehat dengan Makan Ikan
Read more »

Menu Buka Puasa : Kumpulan Resep Puding Segar & yummiiii

Menu Buka Puasa : Kumpulan Resep Puding Segar & yummiiii

cara membuat puding yang lezat
Kumpulan resep membuat puding
Bagi anda para pecinta puding, ingin menyajikan menu puding di rumah, baik sebagai menu bersantai di sore hari bersama keluarga, maupun menu berbuka puasa di bulan ramadhan. atau jika sedang menyelenggarakan suatu pesta, puding juga sangat cocok menjadi menu untuk para tamu.

Puding yang lembut dan terasa nikmat di lidah cocok untuk siapa saja. puding tidak sekedar memiliki rasa yang menarik perhatian, namun dalam membuat pudingjuga perlu kreatifitas dalam membuat puding yang menyenangkaan bagi mata.

Puding merupakan makanan yang mengekspresikan wujud kreatifitas, memadukan bentuk, warna, tekstur dan rasa adalah pekerjaan menarik. Yuk kita buat puding, berikut beberapa kumpulan resep puding yang bersumber dari beberapa situs. Selamat mencoba:

Resep Puding Tiramisu

cara membuat puding tiramisu
Sajian puding Tiramisu
Bahan puding tiramisu:
- 50 g gula pasir
- 1 butir telur ayam
- 1 sdm mentega, lelehkan
- 200 ml susu segar
- 100 ml krim segar
- � sdt vanili bubuk
- � sdm tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
- 2 lembar roti tawar tanpa kulit, potong-potong
- 1 sdm kismis


Topping:
- 1 sdt gula bubuk
- 2 buah strawberry, belah-belah

Cara Membuat puding tiramisu:
  1. Kocok gula dan telur hingga gula larut.
  2. Tambahkan mentega, susu, krim dan vanili.
  3. Masukkan larutan maizena. Aduk rata.
  4. Susun potongan roti tawar dan kismis dalam 2 mangkuk tahan panas.
  5. Tuangi larutan susu.
  6. Panggang dalam oven panas 180 C selama 30 menit.
  7. Angkat. Sajikan dengan Toppingnya.

Porsi puding tiramizu untuk 2 buah ... selamat menikmati !!!

Resep Puding Motif Zebra

cara membuat puding zebra

Pernah membayangkan membuat puding dengan motif zebra, bukan zebra cross yah. tapi ini motif belang bergaris yang mirip dengan binatang zebra. Nah, puding bukan saja menu sajian yang dikenal segar dan nikmat karena kelembutannya, kelezatan puding juga dipengaruhi oleh penampulannya. Jika cantik, maka seleran menikmati puding pasti besar. berikut resep membuat puding bermotif zebra:


Bahan puding zebra:
- Telur ayam 6 butir
- Gula pasir 300 gram
- Vanila 1/4 sendok teh
- Tepung terigu 80 gram
- Margarin 50 gram dilelehkan
- Air 300 ml
- Susu kental manis 250 ml
- Agar-agar warna putih 2 bungkus
- Cokelat bubuk 50 gram, dilarutkan dengan sedikit air panas


Cara Membuat puding zebra:
  1. Basahi loyang dengan air, loyangnya berukuran bulat berdiameter 18 cm.
  2. Susu kental manis, air, agar-agar, dicampur dan aduk rata, kemudian masak di atas api kecil sampai mendidih. Sisihkan.
  3. Telur dikocok bersama gula, vanila hingga mengembang dan kental, lalu masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit bergantian dengan margarin cair, aduk rata.
  4. Agar-agar yang telah dimasak dituangkan ke dalam adonan telur, kocok perlahan hingga tercampur rata. Adonan dibagi menjadi 2 bagian, sebagian campur dengan cokelat, aduk rata, yang sebagian lagi biarkan berwarna kuning.
  5. Tuangkan 100 ml adonan kuning pada bagian tengah loyang, tuangkan kembali 50 ml adonan cokelat di atas adonan kuning. Lakukan terus secara bergantian hingga kedua adonan habis. Dinginkan hingga puding beku. Dan siap untuk disajikan.

Resep Puding Buah-buahan

Dalam proses pembuatan puding buah membutuhkan berbagai macam buah-buahan. Diantaranya strawberry, pisang, apel, dsb. Dan prosesnya berbeda dengan pembuatan jenis puding lainnya seperti puding kopi mentega. Bahan-bahan dalam pembuatan puding buah kami bagi dua bahan A dan bahan B. Nah, apa saja bahan-bahan yang dibutuhkan dalam membuat puding buah.

cara membuat puding buah
Puding buah yang segar!!!

Bahan A:
- Agar-agar merah 1 bks
- Buah Leci 1 kalenng, ditiriskan dan air lecinya untuk campuran puding nanti.
- Air 200 ml
- Gula pasir 150 gr
- Vanila bubuk 1 sendok teh


Bahan B:
- Agar-agar warna putih 2 bungkus
- Susu cair 600 ml
- Gula pasir 150 gr
- Selai stroberi 2 sdm
- Apel Malang 100 gr
- Pepaya 100 gr
- Pisang Ambon 1 buah
- Air jeruk nipis 1 sdm

Cara Membuat puding buah segar:
  1. Loyang disiapkan untuk puding yang bentuk cincin berukuran 2 liter, lalu dibasahi dengan air.
  2. Bahan A: agar-agar dicampur dengan air buah leci, air, gula pasir, dan vanila bubuk, kemudian aduk rata sampai mendidih dan angkat.
  3. Buah leci disusun diatas loyang lalu adonan agar-agar tadi dituangkan diatasnya secara perlahan-lahan dan diamkan hingga mengeras.
  4. Bahan B: buah apel, pepaya dan pisang ambon dihaluskan sambil ditambahkan jeruk nipis, aduk rata. Campur agar-agar putih dengan susu cair dan selai stroberi, aduk rata, masak hingga mendidih, tambahkan jus buah, aduk rata, angkat dan tuangkan ke dalam loyang, hilangkan uap panasnya dan simpan dalam lemari pendingin.
  5. Dan siap untuk disajikan dalam keadaan dingin.



Resep Membuat Puding Tape Ketan Hijau

Bagi anda yang doyan dengan tape ketan, tak ada salahnya jika menikmati kenikmatan tape ketan dalam wujud puding tape ketan hijau. Tekstur dan tampilannya yang segar sangat mengundang selara. Resep berikut bisa anda praktekkan untuk keluarga, baik untuk bersantai maupun berbuka puasa di bulan ramadhan. Berikut resep Puding Tape Ketan Hijau:


cara membuat puding tape ketan hijau
Puding Tape Ketan Hijau
Bahan Puding Tape Ketan Hijau:
- Agar-agar warna hijau 1 bungkus
- Air 600 ml
- Gula pasir 150 gram
- Tape ketan hijau 250 gram

Isi:
- Kelapa muda 1 buah
- Santan 300 ml
- Sirup Merah
- Susu Kental Manis
- Es Serut

Cara Membuat Puding Tape Ketan Hijau:
  1. Campurkan air dan agar-agar lalu dimasak hingga mendidih. Aduk rata dan tambahkan gula pasir.
  2. Jika suda mendidih, masukkan tape, aduk rata dan masak sebentar.
  3. Siapkan loyang dan tuangkan ke dalam loyang tersebut, hilangkan uap panas dan masukkan dalam lemari es.
  4. Apabila sudah dingin/beku, potong bentuk dadu dan tuangkan ke dalam gelas. Tambahkan kelapa muda dan santan atau susu.
  5. Beri es serut, tambahkan susu kental manis dan sirup merah.
  6. Hias dengan daun pandan dan sajikan.


Selamat menikmati :d | nantikan resep membuat puding lainnya di blog kami.

Rating: 4.5Description: Kumpulan Resep Puding SegarReviewer: Aktivis Kesehatan - Itemreviewed: Bagi anda para pecinta puding, ingin menyajikan menu puding di rumah, baik sebagai menu bersantai di sore hari bersama keluarga, atau jika sedang menyelenggarakan suatu pesta, puding juga sangat cocok menjadi menu untuk para tamu
Read more »

Manfaat Makan Buah-buahan di Bulan Puasa

Manfaat Makan Buah-buahan di Bulan Puasa

manfaat konsumsi buat di bulan puasa
Buah-buahan adalah salah satu jenis makanan yang memiliki kandungan gizi, vitamin dan mineral yang pada umumnya sangat baik untuk dikonsumsi. Ketika berbuka puasa meneguk segelas jus buah yang mampu meningkatkan kadar gula sehingga tubuh kembali bertenaga.

Dokter Ahli Gizi, Samuel Oetoro, mengatakan dalam bulan puasa perbanyaklah mengkonsumsi buahan-buahan pada saat berbuka dan sahur. Ketika berbuka, gunakan rasa manis yang terkandung dari buah-buahan dan jadikan buah-buahan atau minum jus buah menjadi penutup menu sahur harian.

Ada banyak buah-buahan yang dianjurkan untuk dikonsumsi bagi orang yang berpuasa, pertama ialah kurma. Kurma merupakan makanan paling kaya kandungan gula glukosanya. Kurma mengandung sejumlah besar gula, berkisar antara 75�87%. Sekitar 55% gula dalam kurma berbentuk glukosa, sedangkan 45% lagi membentuk fruktosa. Selain itu, ia mengandung sejumlah protein, lemak, dan beberapa vitamin, antara lain: vitamin A, B2, B12.

Selain itu, buah kurma juga mengandung beberapa mineral, terutama kalsium, fosfor, potassium, sulfat, sodium, magnesium, cobalt, zinc, florin, kuningan, manganese, serta sejumlah selulosa. Dengan sangat cepat, glukosa dalam kurma yang disantap saat berbuka akan berubah menjadi fructose, lalu langsung diserap melalui sistem pencernaan untuk menyirami dahaga tubuh akan energi. Khususnya jaringan-jaringan yang secara esensial bergantung pada pasokan tinggi energi, seperti: sel-sel otak, sel-sel saraf, sel-sel darah merah dan sel-sel tulang belakang. Lalu buah-buahan apa lagi yang dianjurkan hadir dalam menu saat sahur dan berbuka.

Manfaat mengkonsumsi buah saat sahur dan buka puasa sangatlah besar. Nah, mau tau buah apa saja yang memberikan manfaat terbaiknya di bulan puasa??? Berikut ini daftar buah-buahan yang bisa anda sediakan sebagai menu berbuka puasa atau pun sahur.

Pepaya. Buah tropis satu ini mengandung vitamin C dan provitamin A yang dapat membantu memecah serat makanan dalam sistem pencernaan dan membuat lancar saluran pencernaan makanan. Bagi mereka yang berpuasa, buang air besar akan tetap lancar.

Pisang. Buah ini mengandung vitamin A, B1, B2 dan C yang dapat membantu mengurangi asam lambung. Pisang cocok bagi orang yang berpuasa karena bisa membantu menjaga keseimbangan air dalam tubuh.

Mangga. Inilah satu lagu buah yang mudah diperoleh di tanah air, mengandung vitamin A, E dan C yang dapat membersihkan darah. Bagi orang yang berpuasa, jus buah dapat dapat mengurangi dehidrasi. Namun sebaiknya berhati-bati bagi yang memiliki lambung sensitif. Pilihlah buah mangga matang alih-alih yang masih muda dan berasa masam.

Srawberry. Buah imut berwarna merah yang kaya vitamin A, vitamin B1, B dan C serta antioksidan, bagus untuk melawan zat radikal bebas. Sehingga daya tahan tubuh orang yang berpuasa tetap terjaga dari virus.

Apel. Dari dulu manfaat buah ini memang sudah dikenal. Tak heran bila di Barat pun muncul slogan "One Apple a day, tak your doktor away'. Mengandung vitamin A, B dan C, apel dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dalam darah, mengatasi masalah nafsu makan yang terlalu besar.

Jeruk. Buah identik dengan warna oranye ini mengandung vitamin A, B1, B2 dan C serta antikanker bagi tubuh. Jeruk juga dapat merangsang kekebalan tubuh, membersihkan lender ditenggorokan, rongga hidung akibat influenza. Namun, sekali lagi bagi pemilik lambung sensitif perlu berhati-hati mengonsumsi jeruk.

Belimbing. Inilah buah berbentuk bintang yang mengandung vitamin C dan provitamin A dengan manfaat dapat membantu memperlancar pencernaan makanan, menurunkan tekanan darah dan tingkat kolesterol dalam tubuh. Tak ada salahnya menghadirkan belimbing dalam hidangan bila ingin berganti menu buah.

Blewah. buah yang sebangsa dengan melon ini kaya dengan vitamin A. Rasa manis yang terkandung dalam belewah mempunyai fungsi absorpsi atau melakukan penyerapan pada usus yang sering diakibatkan makan tergesa-gesa shingga makanan tak terkunyah dengan baik. Menyantap buah ini juga membantu menyerap zat-zat tak diperlukan dari makan makanan yang banyak berbumbu, endapan obat-obatan, bahkan mengatasi rasa mual karena rasa stress.


sumber :www.republika.co.id
Read more »

Diet Sehat untuk Dapatkan Tubuh Ideal

Diet Sehat untuk Dapatkan Tubuh Ideal

Aura Kasih dengan tubuh idealnya
Ukuran tubuh ideal didapatkan dengan diet sehat yang seimbang. Ukuran tubuh ideal ssebenarnya beragam, ada yang menganggap tubuh langsinglah yang ideal sehingga seseorang melakukan diet untuk menurunkan berat badan, ada yang menginginkan tubuh yang berisi, untuk mendapatkannya juga dilakukan dengan diet.

Diet sehat bukan berarti menahan rasa lapar atau meminimalisir jumlah konsumsi makanan, selain itu juga diet bukan berarti tidak mengkonsumsi makanan dengan kandungan lemak dan hanya menikmati buah-buahan saja. Padahal diet sebenarnya adalah pengaturan pola makan agar bentuk tubuh ideal dapat kita dapatkan.

Sebelum memutuskan untuk menjalankan diet dan membentuk tubuh jadi lebih indah dan langsing, sebaiknya kenali bentuk tubuh Anda terlebih dulu. Bentuk tubuh kita dipengaruhi oleh distribusi lemak dalam tubuh kita. Kadar dan distribusi lemak tubuh tiap orang berbeda-beda, sehingga program diet bagi setiap orang berbeda-beda jenis dan manfaatnya. Resiko kesehatan yang diakibatkan dari distribusi lemak juga berbeda-beda.

Tubuh Bentuk Apel

Orang yang memiliki bentuk tubuh ini memiliki bagian atas tubuh yang lebih lebar dibandingkan dengan tubuh bagian bawahnya. Biasanya mulai dari dada hingga perut terlihat lebih besar dibanding bagian pinggul, pemilik bentuk tubuh apal juga buasanya memiliki perut buncit.
Untuk diet, beberapa hal berikut dapat dilakukan:
  1. Hindari konsumsi alkohol. Jika Anda memiliki usus yang sensitif, alkohol dapat mengiritasi dan menyebabkan perut menjadi kembung dan tak nyaman. Terlalu banyak alkohol juga akan berdampak negatif pada pola tidur Anda.
  2. Konsumsi probiotik. Mengonsumsi probiotik dan susu rendah lemak bisa menjadi cara yang tepat untuk mengisi perut dengan protein sehat. Protein ini akan membantu kelancaran proses pencernaan sehingga Anda menjadi lebih sehat sekaligus mendapatkan tubuh yang langsing.
  3. Minum air putih. Konsumsi air putih dalam jumlah yang cukup bisa membantu melancarkan fungsi saluran pencernaan. Selain itu, mengonsumsi banyak air putih juga membantu peremajaan kulit dan menghindari dehidrasi tubuh. Hindari soda dan minuman berkarbonasi lain karena bisa menyebabkan perut kembung.

Tubuh Berbentuk Buah Pir

Orang yang memiliki bentuk tubuh ini memiliki ukuran bawah tubuh yang lebih besar dibanding bagian atasnya. Bagian pinggul juga terlihat lebih lebar dibanding pundak karena distribusi lemak sebagian besar berada di wilayah panggul.

Berikut beberapa hal yang dilakukan untuk mendapatkan bentuk tubuh ideal dengan diet:

1. Hindari es krim.Anda yang gemar dengan es krim perlu memperhatikan hal ini, jangan sampai kebiasaan anda tersebut akhirnya berdampak buruk terhadap usaha diet anda.

Biasannya penikmat es krim sangat susah meninggalkannya, nah daripada mengonsumsi es krim, lebih baik buat yogurt beku sendiri yang lebih sehat. Jika Anda membelinya di toko kemungkinan besar sudah ditambahkan dengan bahan pengawet dan kandungan gula yang lebih tinggi dibanding es krim yang penuh lemak. Hal ini kontra produktif dengan tujuan diet anda.

2. Hitung kalori makanan.Untuk menjaga tubuh tetap sehat dan langsing, salah satu hal yang dibutuhkan dalam tubuh adalah adanya asupan protein yang cukup. Salah satu sumber protein yang baik adalah susu. Namun, berhati-hatilah jika Anda mengonsumsi berbagai produk olahan susu seperti keju, karena meski terbuat dari susu, kandungan lemak keju ternyata lebih banyak.

Dalam 1 ons keju terdapat sekitar 100 kalori dan 8 gram lemak. Berhati-hatilah ketika mengonsumsi makanan dalam diet anda karena kandungan kalori dan lemaknya yang berbeda-beda. Dengan mengetahui kandungan kalori dan lemak dalam makanan, Anda bisa lebih berhati-hati dalam memilih paduan makanan dalam satu porsinya.

3. Rencanakan diet Anda.Sangat sulit memang untuk mengontrol nafsu makan Anda, dan beberapa kali diet Anda pasti gagal total karena sulit mengerem nafsu makan. Sebaiknya rencanakan lebih matang program diet Anda, dan cobalah untuk membiasakan diri mengonsumsi makanan sehat. Dengan membiasakan makan makanan sehat, sekalipun Anda "menyelinap" makan di tengah malam, yang Anda santap tetaplah makanan yang sehat. Salah satu produk berkualitas untuk anda yang sedang diet menurunkan berat badan, tetapi sering tergoda dengan cemilan adalah Lipo Bond Tablets untuk mengikat kelebihan lemak di tubuh anda. Oleh karena itu, anda tetap langsing meskipun tergoda dengan cemilan.


Tubuh Dengan Bentuk Pisang

Bentuk tubuh pisang ini kurus dan rata dari tubuh atas sampai tubuh bawah. Biasanya orang dengan bentuk tubuh ini bobot badannya tidak akan berpengaruh meskipun menyantap banyak makanan. Namun, orang yang memiliki bentuk tubuh ini biasanya memiliki masalah untuk membentuk otot tubuh, dan sering mudah lelah jika tidak menjaga pola makan yang teratur.

Kurus dan langsing adalah hal yang berbeda. Pada orang kurus, massa otot tidak terbentuk, tetapi pada orang langsing, massa otot terbentuk dan memiliki berat badan yang ideal.Anda yang mempunyai bentuk tubuh seperti ini dapat diet dengan cara sebagai berikut:

1. Perbanyak protein dalam diet.Perbanyaklah asupan protein tanpa lemak. Tanpa protein yang cukup, otot tubuh tidak akan terbentuk sehingga tubuh akan terlihat sangat kurus. Cobalah untuk mengonsumsi dada ayam panggang, telur rebus, dan secangkir kacang setiap hari agar tubuh memiliki massa otot yang sehat dan kuat. Anda juga bisa menambahkan supplemen protein dalam diet anda.

2. Makan teratur.Pemilik tubuh dengan bentuk pisang tidak mengalami masalah dengan berat badan sehingga tak ada masalah dengan asupan makanan yang dimakannya. Makanlah secara teratur dengan makanan sehat agar gula darah tetap stabil dan lebih bertenaga sepanjang hari.

3. Ganti cemilan Anda dengan makanan dengan protein dan lemak baik.Jika biasanya Anda menyukai berbagai cemilan yang tidak sehat, cobalah untuk menggantinya dengan cemilan yang mengandung lemak baik serta protein yang tinggi, contohnya kacang-kacangan.


Aura Kasih selalu tampil seksi didukung tubuh ideal
Apa pun tujuan diet anda, susunlah program diet anda dengan matang dan laksanakan dengan konsisten agar mendapatkan hasil seperti yang diharapkan.

Mendambakan bentuk tubuh yang ideal membutuhkan suatu usaha keras, apalagi bagi anda yang memiliki kebiasaann makan dan ngemil yang tinggi dengan jenis-jenis makanan yang tidak teratur dan kurang bermanfaat bagi tubuh.

Oleh karena itu ada baiknya bagi anda untuk mengenali dan memahami dengan baik makanan-makanan apa saja yang layak dan baik untuk program diet sehat anda maupun berbagai makanan yang akan merusak harapan anda untuk memiliki tubuh yang ideal.


Read more »

Tips Diet Sesuai Anjuran Islam : Mengatur Pola Makan

Tips Diet Sesuai Anjuran Islam : Mengatur Pola Makan

tips Diet Sesuai anjuran islam
Tips Diet Dalam Islam
Kesehatan yang baik adalah hasil dari diet seimbang, latihan fisik dan keseimbangan mental. Nabu Muhammad SAW sebagai contoh tauladan, biasa makan makanan seperti susu, madu, daging dan buah-buahan. Namun, dia tidak merekomendasikan bahwa konsumsi daging dua kali dalam sehari, atau konsumsi terus menerus untuk empat puluh hari, hal demikian itu itu membuat hati keras.

Abdullah bin Mas'ud melaporkan dua obat yang baik digunakan: Madu dan Al Qur'an. Al-Qur'an memberikan tips diet seimbang yang mengandung setiap bahan yang diperlukan untuk pertumbuhan, kekuatan dan perbaikan jaringan tubuh. Ini termasuk protein, lemak, kalsium dan garam.

Keberagaman dan kesederhanaan jenis makanan yang dikonsumsi sangat penting untuk kesehatan yang baik. Diet seimbang bukan tentang anda harus menghindari suatu makanan tertentu, melainkan memperhatikan jenis makanan yang dikunsumsi dan mengetahui manfaat dan dampak negatifnya, sehingga anda dapat memilik makanan sehat untuk diet. Kebiasaan mengkonsumsi makanan yang sehat membantu untuk sangat penting dalam mensukseskan program diet anda, bahkan jika tidak dalam usaha diet sekalipun, makanan sehat perlu jadi perhatian. Berikut adalah beberapa tips diet seimbang yang sesuai dengan anjuran islam.

  1. Makan berbagai macam makanan sehari-hari sehingga Anda dapat mencapai pola makan yang sehat dan bergizi seimbang.
  2. Moderasi berarti kontrol porsi. Sering kali kita cenderung makan dengan porsi besar sarat dengan lemak, gula dan garam. Cobalah untuk memilih makanan yang rendah lemak terutama lemak jenuh, kolesterol dan sodium.
  3. Sertakan buah dan sayuran dalam makanan lebih sering. Jangan lupa konsumsi buah-buahan, kacang, kacang-kacangan dan sayuran membantu untuk menyediakan lebih banyak nutrisi dan kebaikan dari pada makanan olahan.
 Sumber: nmnonline.net/articles/health.htm | Diet Seimbang sesuai anjuran islam : dengan Mengatur Pola Makan
Read more »

Cara Hemat dan Bijak saat Belanja

Cara Hemat dan Bijak saat Belanja

cara hemat dan bijak saat belanja
Siapa yang tak senang berbelanja, apalagi bagi wanita. Belanja menjadi suatu kegemaran bahkan menjadi hobi bagi kaum kosmopolitan. Uang adalah benda berharga yang kadang membuatakan, oleh karena itu ada baiknya jika anda selalu bersikap bijak dalam membelanjaakan uang.

Menurut CBS MarketWatch, pandangan wanita terhadap uang adalah alat untuk menciptakan gaya hidup, sedangkan bagi pria uang adalah alat untuk mengumpulkan nilai. Perilaku yang muncul dalam berbelanja pun akhirnya menjadi berbeda. Karena bagi wanita uang adalah alat untuk menciptakan gaya hidup, maka mereka membelanjakan uang untuk hal-hal yang dapat meningkatkan gaya hidup mereka.

Pada umumnya wanita merasa memerlukan lebih banyak hal untuk menaikkan penilaian orang lain terhadap dirinya. Orientasi wanita dalam membelanjakan uang adalah masa kini. Sedangkan bagi pria, mereka tidak menganggap berbelanja, melainkan berinvestasi.Orientasi mereka dalam berbelanja adalah masa datang.


Pendapat di atas bukan berarti bahwa kaum hawa bebas memanfaatkan uang untuk berbelanja berbagai macam barang yang diinginkan tapi belum tentu sangat dibutuhkan. Kegemaran berbelanja memang banyak dilakukan oleh perempuan, tapi bukan berarti tidak bersikap bijak terhadap uang dan berlaku hemat adalah kodratnya. Hemat itu penting.

Selanjutnya, pertimbangkan saran-saran cara berbelanja dengan hemat dan bijak, dan coba terapkan:


  1. Tidak ada yang mengharuskan Anda membeli sesuatu barang. Anda juga tidak harus memiliki sesuatu barang saat ini juga.
  2. Berbelanjalah atas dasar kebutuhan bukan keinginan
  3. Membuat prioritas pengeluaran uang; dahulukan kewajiban bayar/tagihan-tagihan sebelum membelanjakannya untuk yang lain
  4. Pastikan barang yang Anda beli sepadan dengan uang yang Anda keluarkan
  5. Jangan membelanjakan uang sekaligus. Rencanakan untuk berbelanja dalam jumlah tertentu, dan taati rencana tersebut.
  6. Berbelanjalah berdasarkan uang yang Anda miliki, bukan berdasarkan uang yang Anda pikir akan Anda peroleh.



Sikap hemat dan bijak tidak cukup diamalkan sekali atau berkali-kali, akan tetapi perlu menjadi suatu gaya hidup dengan pola hidup sehat yang menjadi satu paket. Belanja barang konsumsi seperti makanan misalnya, jangan tertipu oleh tampilan makanan tersebut, namun utamakanlah manfaat dan sebaiknya mengetahui efek samping dari makanan. (sumber:keluargacemara.com)
Read more »

Buah-buahan Paling Bermanfaat disaat Sahur dan Buka Puasa

Buah-buahan Paling Bermanfaat disaat Sahur dan Buka Puasa

buah paling bermanfaat saat buka puasa
Tubuh manusia butuh karbohidrat kompleks sebanyak 60 persen, protein 10 � 15 persen, dan juga sejumlah lemak sehat. Saat berpuasa, kebutuhan tersebut tentunya tidak boleh berkurang agar tubuh tidak menjadi lemas dan akhirnya mengganggu aktivitas keseharian anda, termasuk ibadah.

Kebutuhan manusia akan karbohidrat kompleks, protein dan lemak sehat pada saat anda berpuasa dapat ditutupi dengan mengkonsumsi buah. Eitss bukan mengkonsumsi buah di siang hari (selama masa berpuasa), melainkan disarankan sebagai makanan selingan saat berbuka puasa atau sahur.


Terdapat beberapa buah terbaik di bulan puasa.Jangan lupakan untuk selalu menyediakan buah di atas meja makan atau di ruang keluarga. Nah, buah apa saja yang paling disarankan untuk menutupi kebutuhan nutrisi yang dibutuhkan tubuh ??? berikut ini 9 buah-buahan yang paling bermanfaat dan direkomendasikan untuk dikonsumsi saat berbuka puasa dan sahur.

1. Kurma segar (bukan manisan)
Kurma merupakan makanan paling kaya kandungan gula glukosanya. Kurma mengandung sejumlah besar gula, berkisar antara 75-87 persen.

Kurma sangat dianjurkan sebagai hidangan untuk berbuka puasa. Ada hal yang sudah ditetapkan dalam bidang kedokteran bahwa gula dan air merupakan zat yang pertama kali dibutuhkan orang berpuasa setelah melalui masa menahan makan dan minum. Berkurangnya glukosa (zat gula) pada tubuh dapat mengakibatkan penyempitan dada dan gangguan pada tulang-tulang. Dilain pihak, berkurangnya air dapat melemahkan dan mengurangi daya tahan tubuh.

Hal ini berbeda dengan orang berpuasa yang langsung mengisi perutnya dengan makanan dan minuman ketika berbuka. Padahal ia membutuhkan tiga jam atau lebih agar pencernaannya dapat menyerap zat gula tersebut. Oleh karena itu, orang yang menyantap makanan dan minuman ketika berbuka puasa tetap dapat merasakan fenomena kelemahan dan gangguan-ganguan jasmani akibat kurangnya zat gula dan air.

2. Buah Pepaya

buah pepaya
Buah pepaya cocok jadi menu takjil saat berbuka puasa, atau pencuci mulut setelah sahur ..
Buah tropis satu ini mengandung vitamin C dan provitamin A yang dapat membantu memecah serat makanan dalam sistem pencernaan dan membuat lancar saluran pencernaan makanan. Bagi mereka yang berpuasa, buang air besar akan tetap lancar.

Pepaya mengandung berbagai jenis enzim, vitamin dan mineral. Kandungan vit A-nya lebih banyak daripada wortel, dan vit C-nya lebih tinggi daripada jeruk. Kaya pula dengan vitamin B kompleks dan vitamin E.

Pepaya mengandung enzim papain. Enzim ini sangat aktif dan memiliki kemampuan mempercepat proses pencernaan protein. Mencerna protein merupakan problem utama yang umumnya dihadapi banyak orang dalam pola makan sehari-hari. Tubuh mempunyai keterbatasan dalam mencerna protein yang disebabkan kurangnya pengeluaran asam hidroklorat di lambung.

Kadar protein dalam pepaya tidak terlalu tinggi, hanya 4-6 g/kg berat buah. Tapi jumlah yang sedikit ini hampir seluruhnya dapat dicerna dan diserap tubuh. Ini disebabkan enzim papain dalam buah pepaya mampu mencerna zat sebanyak 35 kali lebih besar dari ukurannya sendiri. Daya cerna terhadap protein ini mengingatkan kita untuk lebih cermat memilih makanan, bahwa makanan yang mengandung protein tinggi belum tentu bisa bermanfaat bagi tubuh. Yang penting adalah mudah atau tidaknya protein itu diserap tubuh.

Pepaya juga dapat mempercepat pencernaan karbohidrat dan lemak. Enzim papain mampu memecah serat-serat daging, sehingga daging lebih mudah dicerna. Tidak heran bila pepaya sering dijadikan bahan pengempuk daging, terutama untuk pembuatan sate atau masakan semur.

Pepaya juga memiliki sifat antiseptik dan membantu mencegah perkembangbiakan bakteri yang merugikan di dalam usus. Pepaya membantu menormalkan pH usus sehingga keadaan flora usus pun menjadi normal.

3. Buah Pisang
Buah ini mengandung vitamin A, B1, B2, dan C yang dapat membantu mengurangi asam lambung. Pisang cocok bagi orang yang berpuasa karena bisa membantu menjaga keseimbangan air dalam tubuh.

Pisang memiliki kandungan lemak yang rendah. Konsumsi pisang dalam jumlah banyak tidak akan menimbulkan kegemukan pada badan. Pisang memiliki kandungan vitamin provitamin A (betakaroten) yang lebih tinggi daripada apel. Pisang juga mengandung vitamin B, yaitu tiamin, riboflavin, niasin, dan vitamin B6 (piridoxin).

Pisang kaya mineral seperti kalium, magnesium, fosfor, kalsium, dan besi. Bila dibandingkan dengan jenis makanan nabati lain, mineral pisang, khususnya besi hampir seluruhnya (100 persen) dapat diserap tubuh.

Kandungan vitamin B6 pada pisang yang cukup tinggi dapat membantu proses pembentukan serotonin dalam tubuh. Serotonin diyakini berperan aktif sebagai neurotransmiter dalam kelancaran fungsi otak. Jika dikonsumsi dengan sayuran dan buah yang lain, pisang dapat mengurangi resiko kanker usus dan payudara.

4. Buah Mangga
Inilah satu lagu buah yang mudah diperoleh di Tanah Air, mengandung vitamin A, E, dan C yang dapat membersihkan darah. Bagi orang yang berpuasa, jus buah dapat dapat mengurangi dehidrasi. Namun, sebaiknya berhati-hati bagi yang memiliki lambung sensitif. Pilihlah buah mangga matang , alih-alih yang masih muda dan berasa masam.

Mangga mengandung carotenoid yang disebut beta crytaxanthin, sebuah antioksidan yang dapat melindungi terhadap beberapa jenis kanker, seperti kanker usus dan kanker tulang tengkuk. Mangga termasuk buah yang kaya caratenoid, dan serat.

5. Blewah

buah blewahRasa manis yang terkandung dalam blewah mempunyai fungsi absorsi atau melakukan penyerapan pada usus yang sering diakibatkan makan tergesa-gesa, sehingga makanan tidak terkunyah dengan baik.

Blewah kaya kandungan mineral kalium dan provitamin A serta serat makanan. Kandungan gizi dalam buah ini bermanfaat untuk meningkatkan daya tahan tubuh, menyehatkan fungsi ginjal dan limpa, dan menurunkan tekanan darah. Menyantap buah ini juga membantu menyerap zat-zat tidak diperlukan dari makan makanan yang banyak berbumbu, endapan obat-obatan, bahkan mengatasi rasa mual karena rasa stress.

Buah blewah kaya akan vitamin dan mineral yang dibutuhkan tubuh bagi orang yang menjalankan puasa. Fruktosa dan glukosa yang terkandung dalam buah blewah merupakan gula sederhana. Blewah juga baik untuk mengusir asam urat, memelihara kesehatan jantung, paru-paru, pembuluh darah, dan penderita diabetes serta obesitas.

Kandungan betakarotennya merupakan jenis antioksidan yang dapat berperan penting dalam mengurangi konsentrasi radikal peroksil. Sedangkan kandungan vitamin A yang tinggi membuat buah ini baik baik perokok aktif maupun pasif. Selain vitamin, buah blewah juga kaya akan vitamin C dan vitamin B6. Selain itu, gula alami dan enzim yang terkandung di dalamnya mempunyai fungsi absorpsi atau penyerapan pada usus akibat makan tergesa-gesa. Sedangkan, kandungan potassiumnya dapat menurunkan tekanan darah tinggi, mengurangi pembentukan plak di arteri, serta sebagai pencahar alami.

6. Apel
Buah apel mengandung vitamin A, B dan C, apel dapat membantu menurunkan kadar kolesterol dalam darah, mengatasi masalah nafsu makan yang terlalu besar.

Apel merupakan jenis buah-buahan yang memiliki banyak varietas. Apel yang dimasak cenderung memiliki kadar gula yang rendah dibandingkan dengan jenis yang dimakan langsung. Kandungan buah apel, antara lain pectin (sebuah jenis serat), flavonol, dan nutrisi lain yang berguna untuk kesehatan. Flavonol yang dikandung apel disebut quarcetin. Dalam beberapa penelitian, quarcentin dipercaya memiliki bahan anti kanker.

7. Buah Jeruk
Buah ini mengandung vitamin A, B1, B2 dan C serta antikanker bagi tubuh. Jeruk juga dapat merangsang kekebalan tubuh, membersihkan lender di tenggorokan, rongga hidung akibat influenza. Namun, sekali lagi bagi pemilik lambung sensitif perlu berhati-hati mengonsumsi jeruk.

Jeruk termasuk buah yang memiliki varietas beragam dengan berbagai keunggulan, mulai yang rasanya asam hingga manis. Jeruk mengandung pytochemical yang disebut hesperidin yang berfungsi sebagai anti oksidan. Buah jeruk pun merupakan sumber pectin yang berfungsi menurunkan tekanan darah. Selain itu, jeruk termasuk buah rendah serat dan sumber vitamin C yang tinggi.

8. Belimbing

buah belimbing
Buah Belimbing
Inilah buah berbentuk bintang yang mengandung vitamin C dan provitamin A dengan manfaat dapat membantu memperlancar pencernaan makanan, menurunkan tekanan darah, dan tingkat kolesterol dalam tubuh.

Dengan cara dimakan biasa atau dijadikan juice, belimbing memiliki banyak manfaat sebagai obat tradisional atau obat alternatif. Kandungan vitamin C yang tinggi dalam belimbing bermanfaat sebagai antioksidan yang berfungsi untuk memerangi radikal bebas dan mencegah penyebaran sel-sel kanker, meningkatkan daya tahan tubuh, dan mencegah sariawan.

Pektin yang terdapat di dalamnya mampu mengikat kolesterol dan asam empedu dalam usus, kemudian membantu pengeluarannya sehingga dapat menurunkan kadar kolesterol dalam darah dan melancarkan pencernaan. Sedangkan kandungan Kalium yang tinggi dan Natrium yang rendah sangat memungkinkan belimbing dijadikan sebagai obat anti hipertensi.

9. Strawberry
Buah imut berwarna merah yang kaya vitamin A, vitamin B1, B dan C serta antioksidan, bagus untuk melawan zat radikal bebas. Sehingga daya tahan tubuh orang yang berpuasa tetap terjaga dari virus.

Strawberry merupakan jenis buah yang sangat menggugah selera karena bentuk dan warnanya yang mencolok. Strawberry mengandung ellagic acid sebagai antioksidan. Dalam beberapa penelitian, ellegic acid terbukti dapat mencegah pertumbuhan tumor dalam paru-paru, osephagus, payudara, serviks, dan lidah. Sementara itu, penelitian di Amerika menunjukkan bahwa Strawberry dapat mengurangi risiko kanker.

Demikian ulasan mengenai Buah-buahan Paling Bermanfaat disaat Sahur dan Buka Puasa. Nah, diantara beberapa buah-buah segar di atas, mana yang jadi favorit anda dan keluarga??


Read more »

Daftar Menu Makanan untuk Diet di Bulan Ramadhan

Daftar Menu Makanan untuk Diet di Bulan Ramadhan

Makan apa supaya diet tidak terganggu saat puasa ???
Makan apa supaya diet tidak terganggu saat puasa ???
Tubuh langsing mungkin saja akan mudah didapatkan saat berpuasa karena kurangnya asupan makanan yang masuk ke dalam tubuh. Namun mendapatkan bentuk tubuh langsing dengan cara sehat tentu punya aturan main, selain mempraktekkan diet dengan mengatur pola makanan saat berbuka puasa dan sahur, perlu adanya perhatian terhadap menu apa saja yang dikonsumsi saat berbuka puasa dan saahur selama bulan Ramadhan.


Jika tidak adanya kesadaran mengatur pola makan, jangan ermimpi punya tubuh sehat yang langsing, karena tuuh anda bisa kelelahan dan bertambah tambun karena tidak teraturnya pola makan, baik saat berbuka atau sahur, atau periode waktu diantaranya. Misalnya dengan mengkonsumsi makanan sesuai selera pada saat berbuka tanpa memperhatikan kesiapan tubuh saat menerima makanan.

Pada prinsipnya, Diet pada saat sedang berpuasa (baik di bulan ramadhan atau hari biasanya) menurut dr Erwin Christianto MGizi, SpGK, ahli gizi dari RS Pelni Petamburan, Asupan kalori harus lebih sedikit daripada kalori yang dikeluarkan.

Dia mengatakan bahwa, saat sahur, pastikan konsumsi dua buah sebagai sumber serat, makan dengan porsi cukup, dan berhenti sebelum kenyang. Nasi tidak boleh lebih dari sekepalan tangan, lauk nabati dan hewani sebesar setengah telapak tangan, sayur dan buah masing-masing sebanyak telapak tangan.




Untuk pilihan menu puasa sehat yang aman untuk diet Anda, anda mungkin bisa menyajikan beberapa daftar menu di bawah ini:

1. Es mutiara, tuna asam manis, capcai kuah, acar timun.
2. Sayur asem, perkedel ayam, tahu masak tauco, sambal.
3. Balado ikan, sayur nangka, tumis sawi, es kelapa muda.
4. Sup sayur, tumis brokoli, ayam pepes, balado teri kacang, bubur sumsum.
5. Rawon ayam, perkedel tahu, tumis kacang, es kacang merah.
6. Rolade jagung, sup bakso dan sayur, ayam goreng, sambal terasi, es kacang merah.
7. Rica-rica ikan, tumis buncis, tahu kuah, sup buah.
8. Sayur lodeh, telur balado, botok teri, es shanghai.
9. Soto sulung, tempe rebus, penyet sambal, es kolang-kaling
10. Ikan acar kuning, sup pangsit, balado tempe, lalapan, sambal.
11. Ikan bumbu rujak, kangkung cah tauco, bakwan, es gayo timun.
12. Gurami asam manis, capcai goreng, tahu isi, acar kuning.
13. Soto ayam, balado telur puyuh, sambal pencok, puding buah.
14. Ikan asam manis, sayur daun singkong dan teri, sambal ijo, es kopyor.
Read more »

Tetap Sehat Melakukan Diet saat Puasa

Tetap Sehat Melakukan Diet saat Puasa

Tetap sehat dan tampil segar saat diet di bulan puasa
Puasa itu Menyehatkan, maka manfaatkan momen ramadhan untuk meraih manfaat sehat dari ibadah puasa yang anda jalankan. Bagi yang sedang memprogramkan diet mungkin sedikit akan kebingungan akibat adanya pola makan yang berubah, baik jadwal makan dan bobot makanan yang dikonsumsi.

Namun, jangan khawatir diet tak akan terganggu oleh puasa, asal dijalankan dengan benar dan teratur, puasa anda akan sukses dan begitupula dengan diet. Diet yang benar, sebagaimana diketahui adalah mengkonsumsi karbohidrat kompleks, protein, serat dan air putih dengan seimbang pada saat sahur dan berbuka.

Maka tetaplah mengkonsumsi makanan dengan prinsip-prinsip diet serta anjuran untuk mengkonsumsi berbagai jenis makanan. Tak ada salahnya juga mengetahui beberapa manfaat puasa bagi kesehatan tubuh, agar anda tahu bagaimana tubuh bekerja di saat anda menjalankan puasa.

Berikut ini keuntungan dan manfaat berpuasa bagi tubuh:

  1. Dengan berpuasa, tubuh dan sistem pencernaan mendapatkan waktu untuk beristirahat. Dengan begitu, organ pencernaan seperti kerongkongan, lambung serta usus bisa bekerja lebih baik dan maksimal ketika bekerja mengolah makanan kembali pada saat sahur atau berbuka.
  2. Puasa membantu meredakan rasa nyeri pada persendian. Sebuah penelitian menunjukkan, adanya hubungan antara membaiknya radang sendi dan peningkatan kemampuan sel netrofil dalam membasmi bakteri. Netrofil, atau sel penetral merupakan unsur yang mampu menetralkan racun maupun bakteri penyebab radang sendi.
  3. Puasa membantu menghilangkan racun-racun yang berbahaya dalam tubuh. Oleh karena itu, puasa sering dijadikan sebagai metode untuk detoksifikasi tubuh secara alami. Hal ini karena, kondisi lambung yang kosong saat puasa akan bekerja lebih optimal saat berbuka. Ketika lambung kosong, penyerapan nutrisi akan berjalan lebih efektif sehingga mengurangi risiko penimbunan sisa makanan atau nutrisi yang tidak berhasil terserap sempurna oleh tubuh. Sehingga tubuh pun tidak lagi menyimpan tumpukan sisa makanan yang bisa membusuk.
  4. Puasa bisa mengatasi tekanan darah tinggi tanpa pengobatan medis. Selain itu juga menurunkan kadar gula dalam darah dan kolesterol. Saat berpuasa, otomatis kita akan lebih sedikit mengonsumsi makanan terutama yang mengandung lemak, gula dan kolesterol tinggi. Hal ini yang kemudian berdampak pada penurunan kolesterol dan gula darah. Jika disertai dengan diet makanan sehat saat sahur dan buka puasa, manfaatnya akan didapatkan dengan lebih optimal.
  5. Pengurangan konsumsi air selama puasa, bisa membantu mengatasi akumulasi cairan yang berlebihan pada tubuh. Proses �pengeringan� ini akan mengatasi pembengkakan pada perut, kaki dan lutut yang sering dialami saat seseorang mengalami menstruasi.
  6. Meskipun tidak terlalu signifikan, puasa juga bermanfaat bagi Anda yang ingin menurunkan berat badan berlebih. Dengan berpuasa, otomatis kita akan menahan keinginan untuk ngemil dan frekuensi makan juga berkurang. Tapi ingat, proses penurunan berat badan saat berpuasa sulit terjadi jika saat berbuka, Anda lebih banyak mengonsumsi makanan tinggi gula dan kalori dibandingkan sayuran dan buah. 

Sumber:blog.indojunkers.com | Tetap Sehat Melakukan Diet saat Puasa
Read more »

Menu Buka Puasa : Kumpulan Resep Puding Coklat

Menu Buka Puasa : Kumpulan Resep Puding Coklat

menu buka puasa puding coklat
Puding Coklat, nikmat dan segar | Cocok sebagai menu berbuka puasa di rumah
Buka puasa biasanya diramaikan dengan sajian aneka jenis kue untuk mengobati rasa lapar dan dahaga di saat berpuasa. Buka puasa dengan menu puding coklat adalah ide yang baik. Apalagi bagi para pecinta puding. Puding coklat yang simbel dan sederhana naamun tetap menggugah selera, adalah sajian yang pas sebagai menu berbuka.


Atau bisa juga disajikan disaat bersantai bersama keluarga setelah melaksanakan ibadah tarawih sambil menonton siaran televisi. Nah, tak ada salahnya kita tengok resep membuat puding Coklat Double Cream.

Resep puding coklat double cream

Bahan puding coklat
  • 2 box agar-agar putih, merk yang anda suka tentunya
  • 250 gram coklat, lebih bagus coklat blok, serut coklat nya dan biarkan meleleh
  • 250 gram gula pasir
  • 1 lt sus, yang ini susu murni ya
  • 500 cc double cream atau anda juga dapat menggunakan Creamer cap kembang
  • 25 gram coklat bubuk kemudian encerkan dengan air panas secukupnya
  • Vanili sesuai selera
Bahan tambahan puding coklat (optional)
  • 800 cc susu sama ini juga susu murni
  • 100 gram gula pasir
  • 1 buah telur ambil kuningnya
  • Vanili sesuai selera

Cara membuat Puding coklat

  • Campurkan semua bahan puding coklat semua bahan kecuali double cream menjadi satu.
  • Panaskan diatas api sedang. Terus aduk sampai mendidih.
  • Tuangkan double cream saat adonan sudah mendidih sambil adonan diaduk terus, aduk sampai rata, angkat dari api.
  • Dinginkan sampai uapnya mengilang jangan sampai beku
  • Tuang dalam cetakan.


Cara membuat vla puding :
  • Kocok kuning telur.
  • Campurkan bahan tanbahan puding, susu, gula dan vanili, Panaskan dengan api sedang sambil diaduk sampai mendidih.
  • kemudian tuangkan dua sendok sayur susu ke dalam kocokan telur, campurkan sampai rata setelah itu masukan adonan telur ke dalam susu yang mendidih terus aduk sebentar diatas api.
  • Selanjutnya angkat dari atas api terus aduk fla sampai agak dingin ini supaya Vla jangan pecah.


Nah, puding yang satu ini tak kalah seru, elok dipandang mata dan sedap dinikmati dengan lidah. berikut resep puding Buah Cokelat

Puding buah coklat

Resep Puding Buah Coklat


Bahan Puding Buah:
  • Agar-agar bubuk putih 1/2 bungkus
  • Jeli bubuk rasa leci 1/2 bungkus
  • Air buah kaleng 700 ml
  • Gula pasir 50 gram
  • Buah kaleng campur 250 gram, potong dadu kecil
  • Nata de coco 100 gram, potong dadu kecil

Bahan Puding Cokelat:
  • Agar-agar bubuk coklat 1/2 bungkus
  • Jeli bubuk coklat 1/2 bungkus
  • Susu coklat 600 ml
  • Gula pasir 75 gram
  • COklat masak pekat 75 gram
  • Coklat pasta 1 sdt

Cara Membuatnya:

Puding buah:
  • Campur semua bahan puding buah kecuali buah kaleng dan nata de coco
  • Rebus sambil diaduk hingga mendidih. Angkat. Tambahkan buah dan nata de coco, aduk rata.
  • Tuang adonan dalam cetakan puding hingga 3/4 tinggi cetakan.
  • Diamkan hingga 1/2 beku.

Puding coklat:
  • Campur semua bahan puding coklat.
  • Rebus di atas api kecil sambil terus diaduk hingga mendidih.
  • Angkat. Tuang puding coklat di atas puding buah ingga cetakan penuh. Bekukan.


Es Blender Puding Coklat

Eit, sabar dulu, kami masih punya 1 resep lagi yang akan membuat anda semakin bingung dalam memutuskan, puding manakah yang akan anda buat ???? dan puding mana diantaranya yang akan disukai oleh anggota keluarga. Apalagi di saat berbuka puasa. Hmmmmm

Mari tengok resep membuat Es Blender Puding Coklat. Ini pasti lebih segar!


Es Blender Puding Coklat
Bahan :
  • Jeli bubuk warna coklat 1/2 bungkus
  • Air 300 ml
  • Gula pasir 150 gram
  • Susu coklat bubuk 4 sdm
  • Susu coklat cair 200 mlEs batu secukupnya.

Cara membuat :
1. Rebus air, 125 gram gua pasir dan jeli hingga mendidih. Angkat.
2. Tuang dalam wadah kotak, bekukan.
3. Kocok susu coklat bubuk, susu coklat cair, sisa gula dan es batu dengan blender hingga berbusa.
4. Potong jeli coklat berbentuk dadu hingga adonan habis.
5. Masukkan potongan jeli dalam gelas saji secukupnya, tuang es blender coklat.
6. Sajikan dengan taburan sisi coklat bubuk di atasnya.

Untuk 4 gelas.


Sekian dulu beberapa resep yang patut dicoba untuk menu buka puasa anda sekeluarga. Beberapa resep puding akan kami sajian selanjutnya :d
Read more »

Resep Menu Buka Puasa : Es Campur Tempoe Doeloe

Resep Menu Buka Puasa : Es Campur Tempoe Doeloe

Bulan Ramadhan akhirnya datang lagi, bermacam-macam jenis makanan dan minuman yang beredar di mashyarakat akan hadirnya bulan ini, di antaranya �Es Campur�, es satu ini sangat unik dan hampir ada di semua kota di Indonesia. Masih kita ingat denagan es campur tempoe doloe yang mana di dalamnya terdapat es dan kelapa, tidak ada perpaduan yang lain sehingga zaman terus berlanjut, bermunculanlah generasi-generasi es campur lainnya.

Mau tahu cara membuat es campur yang sangat enak dan bervariasi? Coba kita lihat resep berikut ini:  

Bahan:
  • 150 gram kolang kaling, dipotong panjang, direbus dengan pewarna hijau
  • 150 gram cincau hijau, dipotong kotak 1 1/2 cm
  • 100 gram kelapa muda/degan, dikeruk
  • 200 gram kacang merah kaleng, ditiriskan
  • 20 gram pacar cina, direbus matang
  • 200 gram blewah, dikeruk panjang
  • 5 mata nangka matang, dipotong-potong
  • Es serut
  • Susu kental manis
  • Bahan sirup: 
  • 250 ml air
  • 500 gram gula pasir
  • 2 tetes (1/8 sendok teh) esen mint
  • 5 tetes warna hijau
  • 1/8 sendok teh esen stroberi
  • 10 tetes warna merah

Cara membuat:
  1. Rebus bahan sirup sampai mendidih, kecuali esen dan pewarna. Bagi menjadi 2 bagian lalu masing-masing ditambah pewarna merah dan esen stroberi serta hijau dan esen mint.
  2. Tata isi dalam mangkuk. Tambahkan es serut, siram dengan sirup merah atau hijau saja.
  3. Siramkan susu kental manis lalu sajikan.

Read more »

Resep Menu Buka Puasa : Es Buah Segar

Resep Menu Buka Puasa : Es Buah Segar

menu segar saat berbuka
Es Buah segar !!!
Apa yang kita ingat pada saat berbuka puasa? Tidak lainnya ialah �Es Buah�. Es Buah sering kita jumpai di sekeliling kita, selain mmudah dibuah dan disajikan, es buah juga terbilang cukup menggiurkan, mengundang selera karena tampilannya yang menarik dengan beragam warna, rasanya juga segar.

Bulan Ramadhan adalah salah satu sebab semaraknya penjualan Es Buah, artinya banyak orang doyan dengan menu buka puasa yang segar. Nah, untuk menikmati menu berbuka yang segar, anda tak perlu ikut-ikutan membeli es buah. Karena tak ada salahnya membuat menu ini di rumah dan dinikmati kesegarannya bersama keluarga.

Adapun bahan dan cara pembuatan Es Buah disebutkan dibawah ini:

Bahan:
  • 300 gram pepaya setengah matang, dipotong kotak 
  • 1.000 ml air 
  • 1 sendok teh air kapur sirih 
  • 200 gram nanas, dipotong-potong 
  • 200 gram melon, dikeruk bulat 
  • 1 bungkus nata de coco 
  • 1/2 sendok teh vanili bubuk 
  • 1/4 sendok teh garam 
  • 450 gram es batu 
  • 2 buah jeruk lemon, diambil airnya 

Bahan sirup gula:
  • 1.000 ml air 
  • 500 gram gula pasir 
  • 3 butir cengkeh 
  • 5 cm kayumanis 

Cara membuat:
  1. Campur air dengan air kapur sirih. Aduk rata. Masukkan pepaya. Diamkan 1 jam. Tiriskan pepaya dan cuci bersih. 
  2. Sirup gula: rebus air, gula pasir, cengkeh, dan kayumanis dengan api kecil sampai mendidih. 
  3. Tambahkan pepaya, nanas, vanili bubuk, dan garam. Masak sampai mendidih. Angkat dan biarkan hangat. 
  4. Masukkan melon, nata de coco, dan es batu. Dinginkan. Tambahkan air jeruk lemon. Aduk rata.

Buat anda yang ingin mencoba membuah es buah selasih, berikut resepnya:
Es Buah Selasih

Menu Buka Puasa Segar
Es Buah Selasih
Bahan :
  • 1/4 buah pepaya, potong dadu
  • 1/4 buah melon, potong dadu
  • 1/4 buah semangka, cetak bulat
  • 1/4 buah nanas, potong segitiga, rendam air panas sebentar, tiriskan
  • 100 gr nata de coco
  • 250 ml sirup cocopandan
  • 700 ml air es
  • 1 sendok makan selasih, rendam dalam air hangat
  • es batu secukupnya

Cara Membuat :

Campur semua buah, nata de coco, dan selasih dalam satu wadah.
Larutkan sirup dan air es, aduk rata lalu tuang ke dalam campuran buah, beri es batu dan siap disajikan.
Read more »

Cara Membuat Kolak Pisang | Menu Buka Puasa Manis dan Segar

Cara Membuat Kolak Pisang | Menu Buka Puasa Manis dan Segar

Kolak Pisang
Bulan Ramadhan telah tiba. Saatnya kita menyusun menu untuk disajikan saat buka puasa. Buka puasa apa kah yang ingin kita sajikan di rumah, tentunya yang segar setelah seharian menahan rasa haus, menu buka puasa yang segar dan manis sangatlah cocok?

Banyak makanan khas yang ramai disajikan pada bulan ramadhan sebagai menu berbuka puasa, untuk menu berbuka yang simpel dan menyegarkan anda dapat mencoba Es Lengkeng Jahe atau es buah, tapi yang satu ini tidak kalah asyiknya sebagai menu berbuka muasa, yaitu Kolak Pisang, walaupun nama makanan ini sudah tidak asing lagi ditelinga kita tapi rasanya yang manis tentu saja tetap nikmat disajikan saat berbuka puasa.

Okey, penasaran bagaimana cara membuat Menu Buka Puasa Manis dan Segar �Kolak Pisang� Yuk kita coba lihat Resep Kolak Pisang di bawah ini:


Pisang :
Pisang untuk kolak bisa pisang raja, pisang oli, pisang tanduk, pisang kepok atau raja nangka. Pilih yang masak pohon agar rasanya manis enak dan tidak keras sepet. Jika memakai pisang raja sebaiknya kukus dulu pisang. Karena pisang raja biasanya membuat kuah kolak kebiruan jika direbus bersama santan. Kupas pisang lalu potong-potong ukuran sedang.

Santan:
Untuk rasa gurih manis sebaiknya pakai santan dari kelapa segar. Peras air santan hingga mendapatkan yang sedang kekentalannya. Pilih kelapa yang merah karena jika memakai kelapa hijau santan agak dekil warnanya.

Gula:
Gunakan gula aren atau gula Jawa yang bersih dan agak gelap warnanya agar warna kolak menjadi karamel cantik. Sisir halus gula Jawa, masak bersama 20% gula putih (dari jumlah seluruh gula) dengan sedikit air hingga larut. Saring air gula ini agar kolak bersih. Tambahan sedikit gula pasir akan membuat kolak lebih legit atau tidak asam.

Pandan:
Tambahkan beberapa helai daun pandan agar aroma kolak lebih enak. Rebus santan, air gula kental dan daun pandan hingga mendidih dengan api kecil. Masukkan pisang, atau tambahan ubi dan buah atap. Rebus hingga pisang lunak.

Bahan Tambahan:
Agar kolak enak dan padat isinya bisa ditambahkan ubi, labu kuning dan buah atap dalam isiannya. Untuk menambah aroma bisa ditambahkan nangka, tapi singkong atau kurma. Masukkan bahan ini setelah pisang lunak karena nangka, tapai dan kurma sudah matang. Didihkan sebentar lalu angkat.

Read more »

Tips Sehat Membuat Menu Sahur & Berbuka Puasa

Tips Sehat Membuat Menu Sahur & Berbuka Puasa

Sahur dan berbuka tetap sehat
Mengatur kandungan gizi dan nutrisi pada menu makanan yang disajikan saat sahur dan berbuka puasa sangat penting bagi kondisi tubuh saat berpuasa agar tetap segar dan berenergi. Menu makanan yang kurang baik dapat membuat badan lemas dan lebih mudah mengantuk. Kondisi tersebut dapat mengganggu kondisi tubuh dalam berpuasa. Berpuasa secara benar diawali dengan sahur yang benar yakni cukup memberikan kontribusi gizi.

Berikut ini beberapa tips mengatur menu makanan sehat saat sahur dan berbuka puasa;

Menu saat Sahur

Di saat sahur usahakan 4 sehat 5 sempurna dapat tersaji di meja makan. Makan dengan sayur dan lauk-pauk yang lengkap akan dapat menunjang gizi yang baik selama berpuasa. Biasakan makan 1 buah berukuran sedang ketika sahur misalnya jeruk, pisang, atau apel.

Minum susu segelas dan tambahkan juga 1-2 gelas air putih agar di siang hari tidak dehidrasi. Sayuran yang berkuah sangat dianjurkan sehingga bisa menambah asupan cairan. Sayuran bersantan juga baik dikonsumsi saat sahur karena santan dapat meningkatkan asupan kalori. Jadi hidangan saat sahur bisa berupa nasi, sayur (lodeh, sup, bayam dan lain-lain),lauk pauk (ikan atau daging ayam ditambah tahu dan tempe), buah (pisang, jeruk, apel), dan segelas susu.

Menu dan Jenis hidangan saat Buka puasa

Menu buka puasa praktis, bisa diawali dengan makanan yang manis-manis seperti kurma, kolak pisang, atau cocktail. Makanan untuk berbuka sebaiknya disantap sesudah sholat Maghrib dan sebelum sholat Terawih. Sebab, kalau makan harus menunggu sehabis sholat Terawih maka biasanya kita terlalu banyak makan snack antara Maghrib-Isya. Hal ini kurang sehat. Jadi ketika berangkat sholat tarawih, perut sudah kenyang dan sehabis sholat tarawih bila masih lapar bisa mengonsumsi sedikit snack. Seringkali ketika berbuka puasa orang mendahulukan berbagai snack dan baru makan lengkap setelah sembahyang terawih. Ini perlu dikoreksi.



Ingat bahwa saat berbuka puasa, dorongan untuk makan hingga kenyang bahkan berlebihan harus dihindari agar kondisi tubuh tidak "keberaatan" saat melaksanakan ibadah tarwih. Berbuka sebaiknya seadanya saja dan tetap memperhatikan anjuran nabi untuk menyisakan sedikit ruang kosong di lambung untuk udara.


Makan secara berlebihan di saat berbuka juga dinilai kurang sehat karena seakan menumpuk makanan dalam tubuh, belum lagi adanya efek kejut karena seharian tubuh tidak diasupi makanan atau minuman sedikitpun.

Intinya aneka ragam makanan tetap harus masuk ke dalam lambung namun jumlahnya pas sesuai dengan kebutuhan. Usahakan paling tidak 4 sehat bisa dikonsumsi plus snack atau cemilan. Kalau masih ada yang mau minum susu itu juga baik. Apalagi bagi anak-anak, minum susu dua gelas sehari rasanya penting untuk menunjang kesehatan tulang.

Nasihat Nabi Muhammad saw agar berbuka puasa dengan yang manis-manis tentu ada maksudnya. Dari segi gizi, makanan yang manis-manis mengandung karbohidrat sederhana yang mudah dipecah oleh sistem enzim dalam pencernaan. Dengan demikian sel-sel tubuh yang sudah kelaparan sepanjang hari bisa segera terpenuhi gizinya, dan akan membuat metabolisme tubuh semakin lancar.


Sumber Bacaan:
Panduan Menyusun Menu Buka Puasa dan Sahur Prof DR Ir Ali Khomsan
Read more »