Diberdayakan oleh Blogger.

Ramuan Tradisional; Merawat Wajah dengan Jeruk Nipis

Jeruk nipis sering dimanfaatkan sebagai pembersih wajah alami

Tampil cantik bukan berarti harus menggunakan berbagai macam produk kosmetik. Jika anda memiliki waktu luar di rumah, manfaatkanlah untuk mengolah bahan alami untuk perawatan wajah anda agar terlihat cantik alami. Ada berbagai macam ramuan tradisional yang dapat kita praktekkan sendiri di rumah.

Indonesia yang kaya akan rempah-rempah seharusnya pandai memanfaatkannya menjadi sumber kosmetik alami dengan ramuan tradisional. Ada banyak cara mengolah bahan kosmetik dari sumber yang alami, kekayaan ini seakan menjadi budaya, namun sayangnya dilupakan akibat lebih banyak wanita modern memilih menggunakan produk kosmetik agar lebih mudah / instan. Padahal khasiat ramuan tradisional untuk kecantikan alami lebih baik.

Dengan memanfaatkan bahan jeruk nipis yang sangat mudah didapatkan, kulit wajah yang bersih alami bukan lagi hal yang sulit untuk didapatkan. Berikut beberapa cara perawatan wajah dengan ramuan tradisional menggunakan jeruk nipis.


Mengatasi Kulit Berminyak Dengan Jeruk Nipis

  1. Ambil 1 ruas kunyit sebesar ibu jari, lalu parut.
  2. Campurkan dengan satu sendok teh madu dan setengah sendok teh air jeruk nipis, aduk rata.
  3. Oleskan pada wajah yang terlebih dahulu sudah dibersihkan sampai rata, diamkan kira-kira 15 � 30 menit.
  4. Bilas dengan air hangat sampai bersih, kemudian bilas lagi dengan air dingin, Lakukan secara rutin minimal 1 kali seminggu.


Menghaluskan Wajah dengan Jeruk Nipis dan Susu

  1. 1/4 susu segar ( Bisa pakai susu sapi), dicampur dengan 4 sendok teh air jeruk nipis, kita diamkan sampai susu bergumpal.
  2. Ambil kapas khusus wajah lalu celupkan pada campuran susu dan jeruk nipis tadi, kemudian oleskan pada wajah sampai rata, namun bersihkan dahulu wajah.
  3. Diamkan kira-kira 15 � 30 menit supaya menyerap, lalu bersihkan dengan air.
  4. Bilas dengan air hangat supaya pori-pori terbuka dan sisa masker bersih sempurna.
  5. Bilas untuk kedua kalinya dengan air dingin supaya pori-porinya mengecil kembali dan kulit menjadi kencang.
  6. Lakukan secara rutin minimal 1 minggu sekaliuntuk mendapatkan kulit indah.


Sumber: perawatan-kulit.com |
Description
: Ramuan Tradisional; Merawat Wajah dengan Jeruk Nipis
Rating
: 4.5
Reviewer
: Unknown
ItemReviewed
: Ramuan Tradisional; Merawat Wajah dengan Jeruk Nipis
Share Ramuan Tradisional; Merawat Wajah dengan Jeruk Nipis via

0 komentar:

Posting Komentar